Al Qur’an Penentu Derajat Seseorang

AL-QUR’AN PENENTU KUALITAS DERAJAT SESEORANG

بِسۡمِ ٱللَّهِ

Salah satu penyebab kemuliaan yang dimiliki seseorang adalah karena dia membaca, menghafal, mengamalkan, hingga mengajarkan Al-Qur’an. Sehingga Allah mengangkat derajatnya dan memuliakannya. Sebaliknya, Allah merendahkan sebagian orang dikarenakan mereka tidak beriman dan jauh dari tuntunan al-Qur’anul Karim.
Rasulullah ﷺ bersabda,

إِنَّ اللَّهَ يَرْفَعُ بِهَذَا الْكِتَابِ أَقْوَامًا وَيَضَعُ بِهِ آخَرِينَ

“Sesungguhnya Allâh akan mengangkat derajat suatu kaum dengan sebab al-Qur’an, dan menghinakan yang lainnya dengan sebab al-Qur’an (pula).”
(HR. Muslim No. 817)